Harga HP Xiaomi Mi Note 10 Terbaru Di Indonesia Serta Spesifikasi

Untuk ketersediaan lini ponsel Mi Note 10, Xiaomi mengumumkannya ke Indonesia pada 19 Februari 2020 lalu. Mi Note 10 hanya diumumkan lewat kanal media sosial milik Xiaomi Indonesia, tidak ada acara peluncuran seperti biasanya.

Doaginal layar yang dimiliki Xiaomi Mi Note 10 terbentang sebesar 6,47 inci dengan resolusi yang dimiliki sebesar 2.340 x 1.080 piksel. Terdapat poni kecil dengan model waterdrop pada bagian atasnya, yang terdapat kamera selfie dengan resolusi 32 MP. Teknologi lapisan layar dari HP Xiaomi Mi Note 10 sudah menggunakan Gorilla Glass 5.

Harga Xiaomi Mi Note 10 di Indonesia dibanderol dengan harga Rp 6 jutaan, dengan terdiri atas tiga pilihan warna, yaitu Midnight Black, Glacier White, Aurora Glacier.

Mi Note 10 memiliki keunggulan yang sama seperti pada versi “Pro” yang sebelumnya telah meluncur yang terletak pada sektor kamera yang terdiri dengan 5 buah kamera belakang.

Baca Juga: Harga HP Xiaomi POCO M3 Termurah Di Kelasnya, Hanya Dibanderol Rp 1 Jutaan Dengan Baterai 6.000 mAh

Masing-masing resolusi pada kelima kamera belakang tersebut yaitu 108 MP kamera utama, 12 MP kamera portrait, 5 MP kamera telephoto, 20 MP kamera ultrawide, serta 2 MP kamera makro.

Mengandalkan SoC dari hardware Qualcomm yaitu Snapdragon 730G. Xiaomi Mi Note 10 menggunakan konfigurasi penyimpanan RAM 6 GB dengan storage 128 GB. Dari versi Mi Note 10 Pro yang menggunakan konfigurasi RAM 8 GB serta media penyimpanan 256 GB tentu spesifikasi ini berbeda.

Untuk sektor baterai Mi Note 10 menggunakan baterai dengan kapasitas 5.260 mAh, dan dukungan fast charging pun sudah dimiliki dengan kecepatan 30 Watt.

Seperti apa spesifikasi lengkap dari HP Mi Note 10? Apabila Anda penasaran simak selengkapnya di bawah ini.

Baca Juga :   Spesifikasi Xiaomi POCO F3 Terbaru Indonesia Beserta Harganya

Spesifikasi Dan Harga Xiaomi Mi Note 10:

Chipset & OS

Qualcomm SDM730 Snapdragon 730G (8 nm)
Adreno 618
Android 9.0 (Pie), upgradable to Android 11, MIUI 12

Layar

6.47 inches, 102.8 cm2 (~87.8% screen-to-body ratio)
1080 x 2340 pixels, 19.5:9 ratio (~398 ppi density)
AMOLED, HDR10, 600 nits (typ)

Body

Dimensi 157.8 x 74.2 x 9.7 mm (6.21 x 2.92 x 0.38 in)
Bobot 208 g
Layar kaca berlapis Gorilla Glass 5, bagian belakang Gorilla Glass 5, aluminum frame

Baterai

Li-Po 5260 mAh
Fast charging 30 Watt

Kamera utama

-108 MP (7P lens), f/1.7, 25mm (wide), 1/1.33″, 0.8µm, PDAF, Laser AF, OIS
-12 MP, f/2.0, 50mm (telephoto), 1/2.55″, 1.4µm, Dual Pixel PDAF, 2x optical zoom
-8 MP, f/2.0, (telephoto), 1.0µm, PDAF, OIS, 3.7x optical zoom, 5x hybrid zoom
-20 MP, f/2.2, 13mm (ultrawide), 1/2.8″, 1.0µm
-2 MP, f/2.4, (macro)
Perekaman video hingga 4K@30fps

Kamera depan

Single camera 32 MP, f/2.0, 26mm (wide), 1/2.8″, 0.8µm
Perekaman video hingga 1080p@30fps

Memori

6GB RAM + 128GB ROM
6GB RAM + 256GB ROM
No Support MicroSD

Fitur

Dual SIM
USB Type-C
Sensor sidik jari
3,5mm jack headphone

Harga

6.199.000